Berwisata Bahari di 5 Pulau Terindah di Kepulauan Seribu
Pulau Seribu atau Kepulauan Seribu adalah nama untuk wilayah kepulauan yang terletak kurang lebih 45 km sebelah utara kota Jakarta, wilayah tersebut terdiri dari 110 pulau (berpenghuni dan tidak berpenghuni) yang berderet seperti rantai. Saking banyaknya pulau yang ada di sana, maka dinamakanlah Pulau Seribu meskipun jumlahnya hanya ratusan pulau. Kawasan ini menjadi tujuan wisata yang banyak menyedot wisatawan, keindahan pelesir baharinya menyajikan pemandangan yang khas dan eksotik yang tidak kalah dengan Bali. Jenis wisata di Pulau Seribu ini ada 2 jenis, yaitu wisata pulau yang bisa dinikmati khalayak umum, dan wisata pulau yang bersifat privat resort. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi wisata pulau di Pulau Seribu yang dapat menjadi rekomendasi liburan Anda selanjutnya.
1. Semak Daun
Sesuai namanya, pulau ini hanya berupa semak-semak dan pepohonan, namun pulau ini memiliki pantai yang landau, bersih, berpasir putih dan halus. Sayangnya, Anda tidak akan menemukan fasilitas penginapan yang memadai karena pulau ini merupakan pulau tak berpenghuni. Jika Anda ingin bermalam di pulau ini, aktivitas camping adalah satu-satunya pilihan. Namun tak jauh dari pulau ini ada Pulau Pramuka yang bisa dijadikan rekomendasi tempat menginap setelah Anda puas menikmati keindahan Pulau Semak Daun. Selain memiliki pantai yang indah, pulau ini juga dekat dengan spot-spot snorkeling dan diving yang akan memanjakan mata Anda dengan pemandangan indah bawah lautnya. Untuk mencapai pulau ini, pelabuhan Muara Angke adalah titik aal perjalanan menuju Pulau Semak Daun. Anda perlu berlayar selama 3 jam dengan kapal kayu tradisional melalui teluk Jakarta hingga sampai di persinggahan Pulau Pramuka. Namun jika Anda memiliki budget yang cukup, Anda bisa memilih menyebrang dengan menyewa kapal cepat dari Pelabuhan Marina Ancol. Satu hal yang sangat penting dan perlu dipersiapkan adalah air bersih, di Pulau Semak Daun Anda tidak akan menemukan sumber air tawar sehingga Anda harus mempersiapkannya sebelum berkunjung ke pulau ini.
2. Pulau Tidung
Sesuai namanya, pulau ini hanya berupa semak-semak dan pepohonan, namun pulau ini memiliki pantai yang landau, bersih, berpasir putih dan halus. Sayangnya, Anda tidak akan menemukan fasilitas penginapan yang memadai karena pulau ini merupakan pulau tak berpenghuni. Jika Anda ingin bermalam di pulau ini, aktivitas camping adalah satu-satunya pilihan. Namun tak jauh dari pulau ini ada Pulau Pramuka yang bisa dijadikan rekomendasi tempat menginap setelah Anda puas menikmati keindahan Pulau Semak Daun. Selain memiliki pantai yang indah, pulau ini juga dekat dengan spot-spot snorkeling dan diving yang akan memanjakan mata Anda dengan pemandangan indah bawah lautnya. Untuk mencapai pulau ini, pelabuhan Muara Angke adalah titik aal perjalanan menuju Pulau Semak Daun. Anda perlu berlayar selama 3 jam dengan kapal kayu tradisional melalui teluk Jakarta hingga sampai di persinggahan Pulau Pramuka. Namun jika Anda memiliki budget yang cukup, Anda bisa memilih menyebrang dengan menyewa kapal cepat dari Pelabuhan Marina Ancol. Satu hal yang sangat penting dan perlu dipersiapkan adalah air bersih, di Pulau Semak Daun Anda tidak akan menemukan sumber air tawar sehingga Anda harus mempersiapkannya sebelum berkunjung ke pulau ini.
Pulau Tidung atau Tidung Island yang terkenal dengan Jembatan Cinta-nya ini menjadi salah satu tujuan wisata dengan fasilitas yang cukup lengkap. Jembatan Cinta merupakan jembatan yang menghubungkan Tidung Besar dan Tidung Kecil, jembatan ini seringkali dijadikan uji nyali bagi mereka yang berani melompat dari ketinggian sekitar 6 meter dari atas permukaan laut. Selain memiliki pantai yang indah, Pulau Tidung menyediakan wahana pemainan air seperti canoe, donut, jet ski, banana boat, dan wisata bahari seperti snorkeling dan meneliti terumbu karang. Pulau ini merupakan pulau berpenghuni sehingga Anda akan menemukan banyak fasilitas umum seperti sekolah, kantor polisi, warung-warung, dan lainnya. Di penghujung jembatan penghubung, Anda menapaki Pulau Tidung Kecil yang merupakan kawasan pengembangbiakkan pohon mangrove, pemandangan indahnya bisa dilihat dengan bersepeda melalui jalan setapak yang dipenuhi ilalang dengan pasir yang putih, lembut dan indah.
3. Pulau Bira
Pulau tersembunyi di Kepulauan Seribu ini menyajikan pemandangan eksotis yang belum banyak terjamah para pengunjung. Anda bisa menempuh Pulau Bira dengan 3 jam perjalanan laut dari pelabuhan Muara Angke dan transit di Pulau Pramuka. Setelah itu perjalanan dilanjutkan dengan perahu nelayan berkapasitas 10-15 orang selama 2 jam. Di Pulau ini hanya terdapat beberapa rumah kayu yang terdiri dari dua kamar lengkap dengan tempat tidur berkelambu, trip ke Pulau ini hanya dibuka oleh beberapa travel agent sehingga belum banyak dikunjungi wisatawan. Jarak pantai dan laut yang terlalu jauh menjadi salah satu kekurangan saat berwisata di Pulau Bira, namun kekurangan ini bisa dijadikan sebagai sarana untuk bisa berjalan-jalan di sore hari menikmati sunset. Di malam hari, Anda bisa menikmati indahnya hamparan bintang di langit dengan deburan angina laut yang sepoi-sepoi. Bahkan bagi Anda yang hobi snorkeling dan juga diving, keindahan laut Pulau Bira tak kalah menakjubkan dengan pesona Karimunjawa. Berbeda dengan pulau sebelumnya, di sini Anda harus waspada dan hati-hati dengan bulu babi yang banyak berkelian di sekitar pulai. Jika tertusuk durinya, Anda akan mengalami demam hebat kerena racun yang terdapat dalam bulu babi. Cukup dengan merogoh kocek Rp600.000 Anda sudah bisa menikmati keindahan Pulau Bira selama 2 hari 1 malam.
4. Pulau Pari
Pulau ini terletak tidak jauh dari Pulau Tidung dan merupakan pulau berpenghuni hanya jumlah penduduknya masih sedikit. Pulau Pari memiliki pantai yang sangat bersih yang dinamakan Pantai Perawan yang masih terawatt apik. Pulau ini juga menjadi sentra budidaya rumput laut yang menopang kehidupan warganya serta menjadi tempat penelitian biota laut yang disebut LIPI. Anda bisa menikmati hangatnya sunrise dan snorkeling untuk melihat indahnya gugusan karang bawah laut. Jika Anda masih ingin jalan-jalan, bisa bersepeda menuju Pantai Perawan yang bisa ditempuh selama 5 menit dari penginapan. Jumlah penginapan di sini sangat terbatas, hal ini tidak lain untuk menghindari tingkat pencemaran lingkungan yang lebih tinggi, jad jika Anda hendak berkunjung dan berencana menginap ke pulau ini pastikan sudah melakukan booking terlebih dahulu 2 minggu sebelumnya ke travel agent.
5. Pulau Harapan
Pulau ini terkenal dengan keindahan terumbu karangnya yang membuat pecinta bawah laut ingin berlama-lama menghabiskan waktunya di sini. Pesisir pantai yang bersih dan pemandangannya yang indah akan membuat Anda lupa dengan penatnya kehidupan di kota. Di Pulau Harapan ini Anda juga bisa menemukan penangkaran Elang Bondol, salah satu jenis elang yang benar-benar dijaga kelestariannya. Perjalanan ke Pulau ini memakan waktu hingga 3 jam dari pelabuhan Muara Angke. Jika Anda ingin menikmati keindahan malam, Anda bisa menyewa deretan homestay yang tersedia tidak jauh dari dermaga. Fasilitas yang disediakan di dalam homestay cukup layak, kebanyakan memiliki 2 kamar yang bisa menampung 10-12 orang setiap homestay. Aktivitas lain selain snorkeling juga bisa Anda lakukan, Hopping Island adalah aktivitas berwisata ke berbagai pulai yang berada di sekitar Pulau Harapan.
Selain dari 5 pulau yang telah disebutkan diatas, masih ada beberapa pulau lagi yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi seperti Pulau Pelangi, Pulau Umang, Pulau Pantara, Pulau Macan, Pulau Air juga Pulau Pari Kepulauan Seribu. Ada juga Pulau Bidadari Resort yang berada di Pulau Bidadari selain tempat wisata yang berada di Pulau Putri dan Pulau Pramuka juga Pulau Sepa yang merupakan alternatif paket liburan murah yang tidak jauh dari kota Jakarta.
0 komentar:
Posting Komentar