5 TEMPAT WISATA YANG RAMAI DIKUNJUNGI DI BATU MALANG
Kota Malang, khususnya daerah Batu memiliki banyak objek pariwisata yang bisa dijadikan tempat liburan bersama keluarga. Keindahan alamnya yang terletak di daerah pegunungan, ikon buah apelnya yang sangat terkenal, serta wahana-wahana permainan yang disajikan di kota ini mengundang banyak wisatawan baik lokal maupun mancanegara untuk singgah ke tempat ini.
1.KUSUMA AGRO WISATA PETIK APEL
Di objek wisata yang satu ini Anda bisa merasakan langsung menjadi seorang petani buah apel dan secara langsung memetik buah apel dari pohonnya. Tiket masuk ke Wisata Petik Apel ini hanya Rp.65.000,- saja. Di Kusuma Agrowisata juga menyediakan buah lainnya yang setiap saat siap dipetik oleh para wisatawan, seperti buah strawberry. Disana juga tersedia beberapa permainan outbound seperti Flying Fog, menaiki ATV dan War Game.
2.ECO GREEN PARK
Eco Green Park merupakan salah satu tujuan wisata yang cocok untuk Anda dan keluarga. Terletak di Kota Batu, Jawa Timur sekitar 30 km dari Kota Malang. Selain berekreasi, wahana yang ada di Eco Green Park juga memberikan edukasi bagi anak-anak. Wahana-wahana yang ada di antaranya kebun binatang mini, rumah terbalik, zona miniatur candi di Jawa, zona insectarium, Walking Bird, Geology Science Center, Music Plaza, Dome Multimedia, dan masih banyak lagi.
Banyak kegiatan yang bisa dilakukan di wahana-wahana tersebut. Di kebun binatang mini misalnya. Anda akan dibawa berkeliling melihat isi dari hutan buatan serta diberikan kesempatan untuk beraksi sebagai penangkap pemburu liar. Di rumah terbalik, Anda akan dibuat seolah-olah sedang memasuki rumah yang benar-benar terbalik. Mulai dari atap, lantai, hingga perabotan di rumah tersebut akan dibuat terbalik sehingga Anda akan merasa seperti Spiderman yang berjalan di atas atap.
3.BATU NIGHT SPECTACULAR
Daftar wisata Batu, Malang yang harus Anda kunjungi selanjutnya adalah Batu Night Spectacular (BNS). BNS juga memiliki banyak wahana bermain yang cocok untuk semua anggota keluarga. Selain pemandangan malamnya yang begitu memukau, wahana-wahana seperti mouse coaster dan drag race akan membuat adrenalin Anda terpacu. Letak tempat wisata ini berada di Desa Oro-Oro Ombo, Kota Batu.
4.MUSEUM ANGKUT
Museum yang terletak di Jalan Terusan Sultan Agung, Kota Batu ini merupakan museum yang menyimpan berbagai jenis alat transportasi dari yang antik hingga yang paling canggih. Museum angkut terdiri dari beberapa zona, seperti zona edukasi, Italia, Inggris, Perancis, Batavia, dan zona negara-negara lainnya. Jenis alat transportasi yang ada di museum ini dibuat semirip mungkin dengan aslinya bahkan settingnya setiap zonanya pun dibuat semirip mungkin dengan negara aslinya. Ini adalah salah satu daftar wisata Batu, Malang yang harus Anda kunjungi untuk melihat keindahan kendaraan dari berbagai negara sekaligus mempelajari asal mulanya.
5.JATIM PARK 2
Jawa Timur Park 2 merupakan wisata paling populer di Batu dan telah berdiri paling lama jika dibandingkan dengan objek wisata Kota Batu yang lainnya. Jatim Park 2 memiliki 3 wahana wisata andalan yaitu, Museum Satwa, Secret Zoo dan Tree Inn.
Museum Satwa merupakan tempat wisata yang mengoleksi kerangka binatang langkap seperti dinosaurus. Bangunan-bangunan di dalam Museum Satwa juga sangat unik dan antik dengan arsitektural yang mirip dengan pilar-pilar jaman Yunani kuno. Didalamnya juga terdapat scene menarik seperti gurun pasir, salju, hutan pinus dan danau.
Batu Secret Zoo merupakan taman satwa yang mirip dengan kebun binatang modern, dirancang dengan gaya terkini dan berstandart internasional. Kebun binatang modern ini memiliki koleksi hewan langka seperti harimau dan singa putih.
Fasilitas penunjang yang ada didalam Jatim Park 2 adalah Hotel Tree Inn. Hotel ini sengaja ditempatkan menjadi satu dengan wahana wisata untuk memudahkan wisatawan yang ingin menginap dan menghabiskan waktu selama liburan di Jawa Timur Park 2.Itu beberapa tempat wisata di Batu Malang yang sampai saat ini di setiap weekend selalu ramai didatangi oleh para pengunjung. Semoga perjalanan liburan Anda semakin menyenangkan setelah membaca beberapa info tentang objek wisata batu ini.
0 komentar:
Posting Komentar